Pindahan dari cafevixion.blogspot.co.id

LightBlog

Terbaru

Kamis, 12 Juni 2014

Cat Spakbor Kolong Vixion Sendiri

Halo brother biker kali ini saya mau berbagi hasil iseng saya sama si vixi. Sempet bosen liat spakbor motor yang warna standar (hitam) saya pun berfikir untuk mengecat spakbor dari warna standartnya ke warna putih. kenapa putih ? ya menyesuaikan sama motornya selain itu supaya terlihat lebih bersih saja hehe...

Langsung saja ya ;





Lumayan lah daripada item :malus:malus:malus


Nah untuk cara nya tidak begitu rumit ko asal sabar dan telaten saja...
Berikut cara nya :

Siapkan kunci Y 10, obeng, cat semprot, kunci 12/kunci inggris
tambahan : Kunci 14 (untuk lampu sein yang sudah tidak pakai karet) dan Tinner


Buka jok kemudian lepas side cover kanan dan kiri menggunakan kunci 10


Lepas baterai dan busa penopang nya


Cabut socket kabel warna merah (bukan sikring!)


Lepas relay starter elektrik


Lepas kapasitor


Lepas LAN


Lepas lampu sein belakang


Lepas flasher dan teman-temannya (ada 3)


Lepas kabel kunci jok


Lepas sekrup2 di body


Lepas baut begel menggunakan kunci 12/inggris


Lepas baut cover atas lampu belakang


Lepas lampu belakang kemudian cabut bohlam dari lampu belakang


Lepas baut rumah baterai


Lepas baut pengunci antara spakbor belakang dengan rangka


Lepas baut antara spakbor dengan rangka


Tarik spakbor


Lepas tutup/pelindung shock kemudian semprot spakbor dengan cat semprot



Nah demikian cara mengecat spakbor pada motor vixion, semoga bermanfaat :toast



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Adbox