Pindahan dari cafevixion.blogspot.co.id

LightBlog

Terbaru

Jumat, 06 Maret 2015

Substitusi Rantai Sintrik dan Stopper Guide Vixion

Pernah ngalamin muncul suara tek tek tek di motor? kalo iya mungkin saya bisa sedikit share solusi yang saya dapatkan di salah satu postingan kang Dodi W di grup facebook OLD VIXION LOVERS. Mungkin saja suara berisik tersebut berasal dari rantai sintrik yang kendor. Kendornya rantai emg ga berpengaruh pada performa motor tapi efek yang ditimbulkan oleh kondisi seperti itu bisa fatal, bagian dalam mesin bisa rusak bila terjadi biayanya juga semakin mahal.


Rantai sintrik atau keteng atau kamrat atau bahasa kerennya timing chain adalah  rantai yang menerima putaran dari crankshaft. Putaran tersebut digunakan untuk menggerakkan chamshaft di kepala silinder. Chamshaft sendiri berfungsi untuk mengatur klep-klep di mesin. Jadi jika rantai sintrik rusak maka proses buka tutup klep tidak sempurna yang mengakibatkan pembakaran tidak berjalan sempurna bahkan yang lebih extrim rantai bisa putus.

Seiring dengan waktu pemakaian 3 sampai 5 tahun rantai sintrik juga akan aus namun perlakuan yang salah juga bisa memicu terjadi kerusakan seperti suhu mesin yang panasnya kerap melebihi standar, motor sering dipacu untuk balap serta penggantian oli yang terlambat... 

Nah untuk Vixion (3C1) harga Rantai Sintriknya 81rb dan Stopper Guide 229rb, jika ingin hemat bisa substitusi punya motor lain seperti...

1. R15 atau NVL kode 1PA
    * Rantai Sintrik 81rb
    * Stopper Guide 58rb

2. New Jupiter MX kode 50C
    * Rantai Sintrik 81rb
    * Stopper Guide 46rb



Stopper Guide

Tinggal pilih gan disesuaikan dengan budget yang ada, untuk pemasangan tinggal PnP tanpa mikir atau ngrubah2 yang lain.

pict          : https://www.facebook.com/dody.cobain.16?fref=nf
grup        : https://www.facebook.com/groups/363701183745371/?fref=nf
referensi : http://www.tempo.co/read/news/2011/07/01/171344330/Cara-Mudah-Mencegah-Rantai-Keteng-Bermasalah

Semoga bermanfaat...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Adbox